Selasa, Juli 30, 2013

Helm dengan Berteknologi HUD

London - Reevu, merupakan salah satu produsen helm yang kerap meluncurkan teknologi baru. Sebelumnya sukses dengan helm yang bisa menginformasikan area belakang dengan kamera yang ditanam di batok. Kali ini, pelindung kepala yang dilengkapi Head Up Display.

Ada informasi tampil di kaca dengan ukuran mini, tapi terbaca dan posisi diatur sedemikian rupa agar tidak mengganggu pandangan dan konsentrasi pengendara. Kacanya pun memakai optik dengan teknologi canggih berupa Multiple Reflective Optical Systems (MROPS). Sumber data bisa di dapat dari koneksi dengan GPS, dan komputer tambahan yang bisa memberikan informasi, antara lain konsumsi bahan bakar, kecepatan rata-rata dan jarak.

Untuk langkah awal baru tersedia di helm dengan model seperti milik pilot pesawat tempur. Banderolnya masih belum diresmikan. Untuk info lebih lanjut bisa sambangi situsnya di www.reevu.com.

(Sumber : Kompas)